L o a d i n g

Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya

-->
T

eknik Informatika studi banding ke Politeknik Elektronika Negeri Surabaya


Dosen Teknik Informatika Untag Surabaya melalui program kerja tahunan menyelenggarakan studi banding ke Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) pada hari Jumat 23/02/2018. Kegiatan tahun ini bertemakan “Menjalin Sinergisitas untuk Meningkatkan Profesionalisme Tata Kelola Laboratorium”.

Program tahun kemarin di UMM Malang cenderung ke manajemen dan pengelolaan lembaga, pada tahun ini lebih spesifik ke pengelolaan labratorium. Dengan kunjungan ini, Teknik Informatka Untag Surabaya mempunyai gambaran bagaimana pengelolaan laboratorium di PENS, baik dari segi pengadaannya, kelengkapannya, pengaturan nilai dan sinergisitas dengan matakuliah.

Bapak Anang Pramono, S.Kom., M.M., selaku wakil pelaksana studi banding ini menjelaskan “Dari yang kita studi bandingkan, memang basic-basic lembaga kita berbeda dengan disana, karena disana sistem praktikum penggunaan lab menggunakan sistem paket, mahasiswa tidak perlu mengatur atau memploting matakuliah praktikum” ujar Beliau.

Rombongan dari Untag Surabaya yang terdiri dari 26 Dosen serta 1 tenaga kependidikan disambut dengan hangat oleh Humas, Kadep, Kaprodi Dosen Teknik Informatika dan Teknik Komputer di gedung lantai 2 D4 PENS. Acara dimulai dengan pembukaan, diskusi singkat tujuan studi banding, foto bersama, penyerahan souvenir dari kedua pihak kampus, kemudian dilanjutkan dengan mengunjungi berbagai laboratorium Teknik Informatika dan Teknik Komputer PENS sebelum acara selesai.

Lebih lanjut Bapak Anang dalam penjelasannya menyampaikan, tujuan lain dari studi banding ini membangun kerja sama diberbagai bidang salah satunya bidang penelitian. Dan rencana kedepannya Untag Surabaya akan melakukan studi banding lagi di Universitas lain terkait manajemen mengelola absensi mahasiswa dan kepegawaian.

Tags :