Sistem Konverter Karakter Braille menjadi Audio Untuk Penyandang Tuna Netra
Dua Dosen Teknik Informatika Untag Surabaya Elsen Ronando, S.Si., M.Si., M.Sc., bersama anggotanya Aris Sudaryanto, S.ST., M.T., berhasil menyelesaikan Peneltian Dosen Pemulanya (PDP) yang berjudul “Sistem Konverter Karakter Braille ke Audio Berbasis Citra dan Naive Bayes. Penelitian yang didanai Ristekdikti ini sudah memasuki tahap finishing.
Penelitian ini mengembangkan sebuah sistem yang bisa mengkonversi huruf braille ke bentuk audio atau suara. Pada awalnya citra dari sebuah data set huruf braille diambil, kemudian dianalisis karena setiap citra memiliki karakteristik sendiri-sendiri , setelah diketahui karakteristiknya kemudian diolah dan dilatih menggunakan metode yang bernama Naive Bayes. Naive Bayes secara singkat merupakan metode klasifikasi prediksi.
“Dengan metode ini dapat ditentukan citra ini benar tidak menunjukkan karakter A,B,C dan seterusnya. Dari semua percobaan yang dilakukan, tingkat akurasinya mencapai 88%, hanya 12% yang tidak di kenali, jadi secara umum dapat dikatakan baik. Nanti kita bisa mengkonversinya dalam bentuk suara. Respon dikenali sampai keluar suara rata-rata adalah 5 detik” terang Bapak Elsen saat di konfirmasi di Fakultas Teknik Senin 10/9/2018.
Selama ini yang ada hanya dalam bentuk text saja, tetapi dengan penelitian ini orang tuna netra dapat mendengarkan melalui suara. Penelitian yang dikerjakan selama 5 bulan ini berupa software dan perangkat raspberry sebagai output audionya. Untuk harapan kedepannya bapak Elsen ingin aplikasi ini dapat digunakan untuk masyarakat tuna netra, sehingga mereka tidak lambat dalam menyerap ilmu pengetahuan karena dengan meraba akan membutuhkan waktu yang lama.
Selain itu dengan sistem ini Bapak Elsen ingin masyarakat umum juga dapat mengetahui karya-karya orang tuna netra, misalnya mereka membuat sebuah buku, masyarakat bisa mengetahui artinya seperti apa.
“Saya mengucapkan terima kasih pada DRPM Kemenristekdikti yang telah mendanai penelitian kami sehingga penelitian ini berjalan dengan lancar, terima kasih juga kepada Untag Surabaya yang mendukung penuh penelitian ini dan semua pihak yang ikut serta dalam penelitian ini” tutupnya
Posting Terakhir

Rapat Kerja Fakultas Teknik.
